Sering ML, Ini Yang Disampaikan Manager ULP Melonguane



Melonguane, MS

Masyarakat Talaud akhir-akhir ini terganggu dengan pemadaman yang dilakukan oleh pihak PLN. Bahkan dalam sehari lima kali mati lampu (ML).

"Saya hitung-hitung, sehari bisa lima kali padam, bahkan dengan jeda waktu yang cukup lama. Entah apa penyebabnya," ketus Jerry warga Rainis.

Warga yang lain pun mengungkapkan kekesalannya, sebab peralatan elektronik menjadi korban akibat tidak stabilnya pasokan listrik yang masuk. " Sasadiki cabu kulkas, sasadiki cabu Televisi, begitu juga Rice Cooker dan masih banyak peralatan elektronik yang rusak akibat pemadaman yang terjadi," ungkap Dina dengan nada Kesal.

Terkait hal itu, Manager PLN ULP Melonguane Affandy Poli menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi. "Untuk kejadian beberapa hari ini, ada gangguan arah Rainis dan Dapalan yang menyebabkan sistem di wilayah utara, keseluruhan itu Down atau Black Out. Penyebabnya itu salah satunya Alam dan juga binatang yang menempel di jaringan" ungkap Poli saat ditemui Media Sulut, Rabu (29/6) di ruang kerjanya.

Upaya yang dilakukan katanya yakni pihaknya sudah mulai melakukan pembersihan jaringan dari arah Rainis, Dapalan dan secara keseluruhan. "Kita juga melakukan negosiasi dengan pemilik lahan ataupun pohon, bilamana mereka berkenan secara iklas kita bersihkan atau tebang pohon-pohon. Jika masih ada kendala kita juga meminta bantuan untuk aparat desa setempat. Karena ini menyangkut kepentingan bersama," katanya.

Selanjutnya penyebab akibat binatang, di titik-titik tertentu kita melakukan pemasangan peralatan untuk mengamankan itu, sehingga bila mana ada kodok atau kelelawar yang hinggap di jaringan kita bisa mengcover dengan peralatan yang kita pasang tersebut. (jos tumimbang)


Komentar

Populer Hari ini



Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting