Royke Mirah: Semua Karena Anugerah Tuhan


Manado, MS

Royke Mirah yang kesehariannya berbisnis rumah makan dan Catering diteguhkan sebagai Diaken Pelayan khusus (Pelsus) Jemaat GMIM Eben Haezer Tawarik oleh Pendeta Maria Rarung Tampinongkol MTh di gereja GMIM Eben Haezer Tanjung Batu, Wanea, Rike (Tawarik), Minggu (12/12).

Ditemui media ini, Roy panggilan akrab dari Royke mengungkapkan rasa sukacita  usai diteguhkan sebagai diaken.

Baginya, semua ini karena anugerah Tuhan untuk memberi diri melayani di tengah-tengah kesibukannya.

"Apa yang Tuhan percayakan itu wajib kita terima sebagai umat manusia yang selalu takut akan Tuhan," tuturnya.

Ayah dari Niken dan Julio di mata masyarakat di jemaat Tawarik dikenal sebagai orang yang sangat peduli kepada sesama. "Maka dari itu pantaslah bila Royke Mirah terpilih sebagai Diaken," ujar salah satu jemaat yang tidak ingin namanya dipublis.
Sementara itu, Novita Londok istri tercinta dari Royke Mirah turut mensuport penuh sang suami untuk menjadi pelayan Tuhan. (yaziin Solichin)


Komentar


Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting