Pertumbuhan Ekonomi ‘Subur’, Sulut Masuk 5 Besar


Pandemi Covid-19 yang melanda seluruh negeri sempat membuat gerak perekonomian melambat. Banyak daerah ‘babak belur’. Namun Sulawesi Utara (Sulut) di bawah kendali ‘tangan dingin’ Gubernur Olly Dondokambey berhasil mengatasi persoalan tersebut. Terbukti, di masa pandemi saat ini pertumbuhan ekonomi Nyiur Melambai ada di posisi 5 besar skala nasional.

Sulut yang bermodalkan potensi lokal seperti pertanian, perkebunan, perikanan dan kelautan, ternyata membuat perekonomian terbilang sakti di tengah pandemi Covid-19. Bukti itupun dibeber Gubernur Olly di hadapan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) DR ( HC) Puan Maharani, saat menerima kunjungan kerjanya di kantor Gubernur, Senin (7/6).

Bersama Wakil Gubernur (Wagub) Steven Kandouw, Sekretaris Provinsi (Sekprov) Edwin Silangen, melaporkan luas daerah Sulut yaitu 13.000 k/M3 dengan jumlah penduduk sebanyak 2,6 Juta Jiwa yang terdiri dari 11 Kabupaten dan 4 Kota dengan rincian 171 kecamatan dan 1.839 Desa dan Kelurahan, serta memiliki 287 pulau dimana 59 berpenghuni dan 228 lainnya belum berpenghuni.

"Secara khusus saya laporkan kepada ibu Ketua DPR RI bawa situasi kondisi di daerah Sulawesi Utara pertumbuhan ekonominya sangat baik, karena dalam situasi pandemi covid-19 kita berada di positif 1,87 % Begitu juga dengan tingkat inflasi tetap terkendali karena Bi disulut bekerja dengan maksimal,” urai Gubernur Olly.

Sementara Puan Maharani membuka dengan menyapa kepada undangan yang hadir. Diantaranya ada Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi, Bupati/Walikota bersama wakil. Hadir juga ketua DPRD kabupaten/kota serta Pejabat Tinggi Pratama di lingkungan Provinsi.

"Sulawesi Utara merupakan salah satu daerah yang masih sedang bertumbuh, tadi disampaikan Pak Gubernur positif 1,8 secara ekonomi walaupun kita sedang menghadapi Covid-19. Ini satu hal yang luar bisa, saya sampe tanya bener ndak sih? Benar karena Sulut hasil ekonominya ditopang oleh pertanian perkebunan, perikanan kelautan sehingga tetap berjalan,” kata Puan.

"Dari 34 provinsi yang ada di Indonesia provinsi ini merupakan Provinsi nomor 5 terbaik pertumbuhan ekonominya, kesempatan ini saya berikan apresiasi pada Forkopimda yang sudah bergotong royong membangun menjaga Provinsi ini dengn 11 Kabupaten dan 4 Kota sehingga perekonomiannya tetap terjaga,” puji Puan Maharani.

Diketahui, kehadiran cucu Proklamator RI Soekarno ini di Sulut terbilang sangat membanggakan. Karena Puan melakukan kunjungan kerjanya di daerah ini selama kurang lebih 3 hari.

Gubernur Olly Wagub Kandouw  mendampingi dengan mengelilingi, meninjau secara langsung pulau-pulau kecil dan tempat destinasi lainnya serta berbagi disana. Diketahui, pertemuan Ketua DPR RI  bersama Gubernur dan Wagub di ruang mapalus kantor Gubernur dilaksanakan secara fisik dan zoom meeting. (sonny dinar)


Komentar

Populer Hari ini



Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting