SMA/SMK Ranking 24, CNR Sorot Dikda Sulut



Manado, MS

Momen perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) ke-58 memantik tanggap Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Utara (Sulut), Careig Naichel Runtu (CNR). Sorotan terutama dia berikan terhadap sektor pendidikan. Kinerja Dinas Pendidikan Daerah (Dikda) Provinsi Sulut pun diperingatkan. 

Anggota Komisi IV DPRD Sulut ini mengungkapkan, di usia yang ke-58 tahun  Provinsi Sulut, Dikda Sulut di bawah kepemimpinan Grace Punuh harus  bekerja lebih keras lagi. Dalam upaya mewujudkan pendidikan yang lebih berkualitas. Hal itu karena pada tahun 2021 lalu, Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Sulut hanya mendapatkan peringkat ke-24 se-Indonesia. “Sampai hari ini kita tahu bersama SMA/SMK di Sulut berada di rangking 24, ini satu tantangan yang harus dibenahi,” tegas CNR, usai paripurna HUT Provinsi ke-58, di Kantor DPRD.

Wakil rakyat daerah pemilihan (dapil) Minahasa-Tomohon itu menyampaikan, dalam tahun-tahun sebelumnya prestasi Sulut di bidang pendidikan begitu baik. Seharusnya menurut dia, prestasi semacam itu dipertahankan atau bila perlu ditingkatkan.
“Tahun-tahun kemarin Sulut begitu berprestasi, apalagi dalam membangun sumber daya manusia. Ini tentu pekerjaan rumah,” desak politisi Partai Golongan Karya (Golkar) ini.

Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Sulut itu pun menyampaikan, sebagai mitra kerjanya ia berharap Dikda Sulut bisa mewujudkan visi misi kepala daerah di bidang pendidikan. Kepala Dinas Pendidikan menurutnya, harus lebih cekatan dan lebih memperhatikan. "Baik itu struktur bawahan maupun generasi-generasi muda kita,” ujarnya.

Sebagai wakil rakyat dirinya akan berkomitmen untuk mendorong terkait dengan politik anggaran di DPRD. Hal itu dilakukan supaya kualitas dunia pendidikan di Sulut mengalami perubahan yang lebih baik.
"Diharapkan tentu yang namanya politik anggaran ini yang kita tetapkan secara bersama sama lebih berpihak kepada bagaimana terjadinya majunya pendidikan di Sulut,” ujarnya.

Kendati begitu, dia memberikan apresiasi terhadap gubernur dan wakil gubernur. Alasannya, ada beberapa kemajuan yang dicapai oleh kepemimpinan kepala daerah saat ini.
“Kita percaya sampai hari ini Sulut makin sejahtera. Kita perlu berikan apresiasi, termasuk pertemuan ekonomi dan mengurangi angka inflasi seperti yang diharapkan Presiden Jokowi,” tuturnya. (arfin tompodung)


Komentar

Populer Hari ini



Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting