Maknai HUT Ke-77 RI, Forkopimda Talaud : Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat


Melonguane, MS 
Memaknai Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kepulauan Talaud menggaungkan semangat nasionalisme.

Kepada sejumlah awak media di Wanala T2, Rabu (17/8) lalu, Forkopimda masing-masing Kapolres, Dandim, Danlanal dan Kajari menyampaikan selamat HUT ke 77 RI.

Kapolres Kepulauan Talaud AKBP Dandung Putut Wibowo mengatakan, Forkopimda Jajaran di Kepulauan Talaud mengucapkan Dirgahayu ke 77 RI. "Kita bangga sebagai warga negara yang berkesatuan dan dari perbedaan kita bersama-sama memajukan Indonesia sebagaimana Motto Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat," ungkap Kapolres.

Sementara itu, Danlanal Melonguane Letkol Laut (P) Glory Syaranamual menyampaikan, untuk memperingati hari Kemerdekaan ke-77, antusias dari masyarakat dan dukungan dari Pemerintah Daerah berjalan dengan baik. "Kedepan dengan adanya Forkopimda,  seluruh pejabat di Kepulauan Talaud bersama-sama membangun Talaud yang lebih maju dan berkembang sesuai dengan Motto Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat," katanya.

Kajari Talaud Bambang Supriyanto menambahkan, dalam memperingati ulang Tahun RI ke-77, yang mesti kita lihat kali ini yakni kebersamaan mulai dari Darat sampai Laut bersatu. Seperti pengibaran bendera di laut itu menggunakan speedboat dan ini baru pertama kali. "Jadi kebersamaan ini yang kita giatkan, kembangkan untuk memperkuat sehingga tumbuh kedepan, Kabupaten Talaud akan semakin cepat," terangnya.

Sementara itu, Dandim 1312/Talaud Letkol Inf Agus Aryanto mengatakan dengan memaknai HUT ke-77 RI ini, selain menampilkan apa yang menjadi kebanggaan kita, tentunya itu sebagai rasa syukur. "Kita sudah 77 tahun merasakan Kemerdekaan. Meski tiga tahun terakhir ini kita mengalami Pandemi Covid-19, namun berlahan Pandemi sudah mulai kurang dan ini menjadi motivasi kita untuk Pulih Lebih Cepat bangkit lebih kuat," tutup Dandim yang ramah ini. (jos tumimbang)


Komentar

Populer Hari ini



Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting