Alumni HIKMAT Berbagi Kasih di Panti Asuhan Gloria Matahit


Melonguane, MS
Alumni Himpunan Kekeluargaan Mahasiswa Talaud (HIKMAT)  berbagi kasih dengan anak-anak di Panti Asuhan Gloria Matahit di Desa Matahit, Kecamatan Beo Selatan, Selasa (21/12) siang. 

Johan Mangensiga yang merupakan Alumni HIKMAT menyampaikan, kegiatan ini merupakan bentuk keterpanggilan teman-teman Alumni HIKMAT untuk membantu anak-anak di Panti Asuhan Gloria Matahit. " Meski tidak seberapa mudah-mudahan bantuan yang diberikan ini dapat meringankan keperluan adik-adik di Panti Asuhan dalam menyambut Natal dan Tahun Baru" terang Mangensiga.


Ia mengatakan, bantuan yang diberikan berupa beras, minyak goreng, supermie, telur. "Bantuan ini merupakan hasil dari kebersamaan Alumni HIKMAT yang dikumpulkan yang kemudian kami bagikan kepada anak-anak Panti," tambahnya.


Sementara itu, dari pihak pengelola Panti Asuhan Gloria Matahit menyampaikan banyak terima kasih kepada Alumni HIKMAT. "Terima kasih banyak kepada alumni HIKMAT yang peduli kepada anak-anak di Panti Asuhan. Bantuan ini sangat berguna bagi kami. Tuhan memberkati Alumni HIKMAT," tutupnya.

Sekedar diketahui bahwa HIKMAT merupakan organisasi kemahasiswaan dari Talaud yang beralamat di Tondano (Unima) dan sekitarnya. (jos tumimbang)


Komentar

Populer Hari ini



Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting