Gerindra Sulut Ramaikan HUT RI ke-80, Seluruh Kader Hadir dan Sejumlah Lomba Turut Menyemarakan


Manado, MS
Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerindra Sulut dalam peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) menggelar sejumlah lomba-lomba bagi masyarakat di Pasir Putih, Kecamatan Sario, Senin (18/8/25).

Ketua DPD Gerindra Sulut Mayjen (Purn) Yulius Selvanus SE melalui Ketua Dewan Pembina Gerindra Sulut Drs Ferdinand E M Mewengkang MM.
Tampak hadir para pengurus inti seperti Sekretaris Harvany Boki, Bendahara Mona C Kloer SH MH dan kader dari seluruh Sulut.

Mewengkang menyampaikan, rasa terima kasihnya akan adanya kegiatan kemasyarakatan ini walaupun di bawah terik matahari.

"Terima kasih bagi panitia yang sudah bahu membahu melaksanakan kegiatan ini. Juga bagi kader, simpatisan dan warga pula yang ikut meramaikan di momen bersejarah di HUT RI ke-80," kata Mewengkang.

Dia pun mengajak untuk memaknai terus arti perjuangan para pahlawan.

Sementara itu, lomba yang pertandingkan seperti perahu hias jadi menyita perhatian, karena melibatkan ratusan peserta.

Menariknya, terdapat juri yang sekaligus Wakil Walikota Tomohon, yakni Sendy Rumajar.

Selepas peniliaian, berlanjut di lomba tarik tambang yang diikuti seluruh DPC Gerindra se-Sulut dan organisasi sayap partai berlambang Garuda.

Jalannya agenda tersebut bisa diselesaikan tepat waktu, atau tak lewat Pukul 16:00 WITA.

Bendahara DPD Mona Kloer SH MH sendiri berpendapat, bahwa pelaksanaan ini bagian mendalami arti perjuangan pahlawan dan penting diresapi.

Dia pun berharap, setiap momen perjuangan bermakna baik untuk dipegang seluruh masyarakat Indonesia.

"Kita selalu menghargai jasa para pahlawan dalam menggapai kemerdekaan.
Sehingga, layaknya kita mengisi dan memaknai nilai perjuangan serta terus menjaga agar kemerdekaan menjadi milik bangsa Indonesia seutuhnya," ungkap Wakil Ketua DPRD Manado ini. (DevyKumaat)


Komentar

Populer Hari ini



Sponsors

Daerah

Sponsors

Mail Hosting