Kaparang : Penghitungan Suara Tinggal Malalayang dan Singkil, 0 Take Over dan PSU


Manado, MS 
Ketua KPU Manado Ferley B Kaparang SH MH mengatakan, proses perkembangan penghitungan suara berjalan kondusif serta sudah selesai untuk 9 kecamatan di Manado.

"Tinggal 2 kecamatan besar, yakni Malalayang dan Singkil," kata dia di Kantor KPU Manado, Rabu (28/2/24) malam.

Lanjutnya, di situ beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS) sementara untuk pleno rekapitulasi dan bakal selesai pada Kamis (29/2/24).
Kemudian 1 Maret nanti, beriringan dgn dimulainya pleno tingkat kota.

"Di situ, prioritas kecamatan dimulai yang lebih dahulu selesai. Baik dari pleno rekapitulasi adminiatrasi dan Sirekap. Bagi kecamatan Singkil dan Malalayang dalam proses perampungan, akan disesuaikan di waktu terakhir pleno kota tersebut," terangnya.

Dijelaskan, pleno kota diprediksikan bisa dimulai sehari untuk 4 kecamatan di hari pertama.
Teknis selanjutnya dilakukan menyesuaikan nanti hingga rampung 11 kecamatan.
Dia menyampaikan juga kalau kondisi sampai sekarang, soal Take over dan PSU tak berpotensi.
"Intinya adalah tidak ada Take Over, karena itu sesuai Peraturan KPU berjalan," pungkasnya. (devy kumaat)




Komentar

Populer Hari ini




Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting