Gani Yasin Peduli Pedagang Bersehati di Masa Pandemi



Manado, MS

Aksi kemanusiaan yang dilakukan Gani Yasin dengan memberi bantuan sembako mendapat pujian dari pedagang pasar bersehati. Tindakan kepedulian itu dilakukannya di pasar Bersehati, Jumat (29/10) dengan protokol kesehatan yang ketat.

Adapun tujuan dari aksi pemberian bantuan berupa sembako ini adalah sebagai upaya dan wujud kepedulian meringankan beban para pedagang pasar bersehati di masa pandemi covid-19.
Gani Yasin yang juga Bendahara Forum Pedagang Bersatu  (FPB) dan Sekaligus Ketua Koperasi Pemasaran Pedagang Mandiri Hebat (KPPMH) dalam sambutannya sebelum memberikan bantuan mengatakan, jangan dinilai dari bentuk bantuannya di masa Pandemi. "Namun menjadi tugas kita membantu sesama pedagang. Mudah-mudahan apa yang diberikan bisa berguna untuk mereka,” kata Yasin saat ditemui Media Sulut usai memberi bantuan.

Dia juga menambahkan, pedagang pasar siap mendukung pemulihan ekonomi nasional di masa Pandemi Covid-19.

Tak hanya itu, diapun berharap, di bawah naungan FPB, para pedagang yang ada di kota Manado khususnya bersehati bisa terus mendukung program pemerintah. "Memutus mata rantai covid-19 dan memulihkan ekonomi Sulut," pungkasnya. (yaziin Solichin)


Komentar

Populer Hari ini




Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting