Kembali Gelar Promosi dan Rotasi Jabatan, Olly Tekankan Pentingnya Kolaborasi ASN


Manado, MS
Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw (OD-SK) serta Sekretaris Provinsi (Sekprov) Steve Kepel, menghadiri acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan Pimpinan Tinggi, Administrator dan Pengawas, lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Utara (Sulut).

Pada kesempatan itu, Gubernur Olly melantik dan mengambil sumpah kepada Pejabat Jabatan Pimpinan Tinggi, Administrator dan Pengawas, bertempat di ruang CJ Rantung, kantor Gubernur, Selasa (08/08/2023).

"Tentunya pelantikan pejabat hari ini sesuai dengan amanah visi misi dari Gubernur dan Wakil Gubernur, dalam rangka meningkatkan kinerja di pemerintahan provinsi Sulawesi Utara. Jadi rotasi maupun promosi ini satu hal yang harus kita lakukan agar supaya kaderisasi bagi seluruh ASN yang ada di pemerintah provinsi Sulawesi Utara bisa berjalan dengan baik," kata Gubernur.

Gubernur Olly juga memastikan, bahwa proses pelantikan ini sudah melalui proses mekanisme di Pemerintah Provinsi. 

"Mudah-mudahan apa yang kita putuskan pada hari ini, untuk melakukan rolling maupun promosi bisa menjalankan tugas dengan baik," tutur Olly. 

Gubernur juga mengingatkan kolaborasi seluruh ASN di lingkup Pemprov Sulut.

"Artinya seluruh komponen yang ada di pemerintah provinsi Sulawesi Utara ini harus berkolaborasi terus. Yang mendapati jabatan jadi ini perlu koordinasi. Ini sangat penting dalam rangka menyelesaikan tugas tanggung jawab kita. Sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur dalam visi misi ini paling penting," tegas Olly.

"Intinya segala kegiatan untuk pelayanan kemasyarakat. Karena itu sudah menjadi tugas dan pilihan kita pada saat kita menjadi ASN, untuk melayani masyarakat," sambungnya.

Gubernur Olly mengucapkan selamat kepada seluruh pejabat yang baru dilantik. 

"Jadikan amanah ini sebagai panggilan untuk melayani kepada masyarakat. Dan seluruh harapan masyarakat bisa terwujud dengan kita bekerja bersungguh-sungguh," pesan Olly. 

Kepada pejabat baru dilantik, Gubernur meminta tetaplah ikhtiar dan berupaya menjadi kolaboratif. 

"Tunjukkan selalu totalitas saudara-saudara sebagai ASN. Tunaikan tugas mulia secara paripurna. Teruslah berkarya dan bekerja dengan penuh. Artinya selama menjadi ASN selalu mengikuti petunjuk dari pimpinan," pungkasnya 

"Sekali lagi, kami ucapkan selamat dan terima kasih pengabdian bapak ibu di pemerintah provinsi Sulawesi Utara dalam rangka melayani masyarakat. Mari sama-sama torang berkontribusi dan mewujudkan Sulawesi Utara lebih hebat dan lebih maju ke depan," tambah Olly, diakhir sambutannya. (sonny dinar)


Komentar


Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting