Aktifitas Jalur Pangu-Ratahan ‘Lumpuh’


Ratahan, MS

Cuaca ekstrim, hujan disertai angin keras, berdampak. Ruas jalan Pangu-Ratahan Minahasa Tenggara (Mitra) tertutup pepohonan yang bertumbangan. Aktifitas jalur utama menuju pusat pemerintahan, Ratahan maupun sebaliknya, ‘lumpuh’ selang beberapa jam, Senin (18/7).

Aktifitas di jalur jalan Nasional itu, baru kembali dibuka ketika hari sudah siang. Informasi dan pantauan, hujan disertai angin kencang sudah berhembus sejak pagi hari di wilayah tersebut. Akibatnya, sejumlah pohon dipinggiran jalan utama, tepatnya di kompleks gereja baru Pangu, tumbang dan menutupi badan jalan, sekira pukul 09.30 Wita.

“Padahal pada hari sebelumnya (Minggu, 17/7), cuaca baik-baik saja. Nanti tadi pagi (Senin (18/7) baru hujan dan angin kencang,” ujar salah satu petani Salak asal Pangu yang hendak ke kebun.

Alhasil, puluhan kendaraan berbagai jenis baik ke arah ratahan maupun sebaliknya harus terparkir. Tak hanya itu, jaringan kelistrikan Tegangan Menengah (TM) milik PLN di di jalur tersebut, terkena dampaknya.

Salah satu tiang TM milik PLN tepat didepan gereja baru, harus patah pada bagian pangkalnya. Hal ini diakibatkan adanya pepohonan yang menimpa jaringan kelistrikan, tak jauh dari lokasi tersebut.

Jalur baru kembali dibuka ketika Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), melakukan pemotongoan/pembersihan pepohonan dibantu pihak PLN Ranting Ratahan dan masyarakat yang ada. “Memang kondisi ini sangat berdampak terhadap warga yang ada. Untuk itu kita harus mewaspadai kondisi ini. Dan memang pihak BMKG sudah menerbitkan peringatan dini akan cuaca ekstrim sekarang,” ungkap Kepala BPBD Mitra, Johny Kolinug.

Atas nama Bupati James Sumendap, dirinya memintakan warga Mitra untuk mewaspadai kondisi alam sekarang ini, terlebih di daerah-daerah yang rawan akan bencana. “Pemkab Mitra sangat mengharapkan peran serta masyarakat untuk dapat mewaspadai kondisi alam saat ini. Ini dimaksudkan agar kita dapat terhindar dari dampak negatif yang kita tidak inginkan bersama,” pungkas Kolinug. (recky korompis)


Komentar

Populer Hari ini


Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting