Pemprov Lirik Potensi Pegunungan Tampusu

Kawasan Ekowisata Baru, Magnet Bagi Wisatawan


Laporan : Sonny DINAR

Sektor pariwisata di Tanah Nyiur Melambai menyita perhatian serius Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Utara (Sulut). Tekad menciptakan kawasan-kawasan destinasi wisata baru terus digenjot. Sederet objek wisata potensial siap dibenah guna memikat daya tarik wisatawan yang datang berkunjung. Kali ini, kawasan pegunungan Tampusu di Kecamatan Remboken, Kabupaten Minahasa, dilirik.

 

Hal itu dibeber Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Sulut, Steve Kepel. Menurut dia, wajah pegunungan Tampusu akan dipoles untuk dijadikan lokasi baru bagi dunia kepariwisataan.

"Kawasan Gunung Tampusu yang terletak di Kabupaten Minahasa akan kita jadikan satu kawasan khusus tapi dibagi menjadi beberapa bagian. Bukan cuma satu, ada beberapa, contohnya ada kawasan pengembangan sapi perah, kawasan jogging trek, jalan setapak melingkar, cottage, balai pertemuan yang bisa menampung sekitar seribu orang dan lain-lain", papar Kepel.

Tujuan utama pengembangan kawasan Gunung Tampusu, lanjut dia, yaitu untuk dijadikan kawasan Ekowisata. “Tujuan utamanya itu, kita akan menciptakan suasana baru dengan menjadikan kawasan Gunung Tampusu sebagai kawasan Ekowisata. Ini akan berdampak baik bagi daerah”, tambahnya.

Kepel membeber bahwa proyek ini nantinya bukan hanya dikerjakan oleh Dinas PUPR saja, tapi dari banyak instansi terkait. “Bukan cuman PUPR, ada Dinas pertanian peternakan, kehutanan dan dinas-dinas teekait lainnya, saya rasa ada banyak dinas yang akan masuk dalam pengerjaannya”, ujar Kepel sambil menambahkan dalam waktu dekat pihaknya akan melakukan rapat konsultasi bersama seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dilingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulut, bersama Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Edwin Silangen untuk lebih meruncingkan pengerjaan proyek ini.

“Jadi sifatnya kan Komperhensif, jadi PUPR menyiapkan master plan, lalu mengerjakan beberapa bagian sesuai tupoksi, contohnya jogging trek, jalan setapak melingkar dan balai pertemuan, lainnya akan dikerjakan oleh dinas-dinas terkait”, pungkasnya. (***)


Komentar

Populer Hari ini




Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting