Rakhmad Zainuddin Putra Serahkan Hewan Qurban ke Mesjid Hidayatullah Manado


Manado,MS

Perayaan hari raya  Idul Adha 2020 ikut menginspirasi keluarga besar PLN UP3 Manado dan MKDI untuk berbagi. Terpantau oleh harian ini, Andre Lengkong Manager PLN UP3 Manado didampingi Rakhmad Zainuddin  Putra Ketua Majelis Kerukunan Dakwah Islam(MKDI),PLN UP3 Manado beserta Manager Bagian Perencanaan Nofry Mayampoh ,Manager Bagian Transaksi Energi Yudisthira Adi Guna menyerahkan hewan  qurban ke Mesjid Hidayatullah Asrama polisi Kecamatan Sario Kota Manado Sulawesi Utara,  (Kamis,30/7/2020)

Lengkong yang dihubungi redaksi Media Sulut lewat pesan singkat whatsApp,mengatakan bahwa ini adalah bentuk dari toleransi di mana di kantor PLN ada karyawan yang merayakan idul Adha.

Sementara itu, Akhmad Zainudin dihubungi terpisah mengatakan bahwa, ini bagian dari rasa kebersamaan. ‘’Alhamdulilah kami yang tergabung dalam MKDI PLN UP3 Manado, menyatakan kepeduliaan kami dalam merayakan hari kemenangan di Idul Adha’’ sebutnya.

Pada moment ini diserahkan hewan qurban MKDI PLN UP3 Manado sebanyak tiga ekor kambing  ke Mesjid Hidayatullah Asrama polisi kecamatan Sario Manado.  ‘’Kurban diterima langsung agar dapat dibagikan kepada anak yatim’’ pungkas Zainuddin lelaki kelahiran Kota Daeng ini (Yaziin Solichin)


Komentar

Populer Hari ini



Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting