Tampil Memukau di Bandung, Ini Pemain Muda yang Diorbitkan Bright Elektrik PLN Sulut


Manado, MS

Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Bola Voli U-17 Bandung telah berakhir. Ada jejak istimewa yang ditinggalkan tim bola voli Bright Elektrik PLN Sulut, saat berlaga di kompetisi sengit itu. Selain menjadi juara tiga, ternyata tim kebanggaan masyarakat Nyiur Melambai ini punya sederet catatan gemilang. Di antaranya sukses mengorbitkan salah satu pemain muda potensial.

Dia adalah Jerell Susanto. Pemain yang lahir 5 April 2008 itu, berhasil menunjukkan kapasitas dan kemampuannya saat menghentar Bright Elektrik PLN Sulut meraih predikat tiga besar di kejuaraan tersebut. Jerell merupakan adik kandung dari Jordan Susanto dan putra dari Joko Susanto dan Milda Ramopolii. Darah atlet yang mengalir dari sang ayah dan ibu, sukses menjadikan Jerell sebagai salah satu bintang saat berlaga di Bumi Sangkuriang.

Kepada Media Sulut, Jerell mengaku bangga karena bisa memperkuat tim hebat Bright Elektrik PLN Sulut. Apalagi, menurut dia, tim ini merupakan club terkuat saat ini di jazirah utara Pulau Selebes. “Sungguh ini kepercayaan yang luar biasa. Ketika masuk skuad dari Bright Elektrik PLN Sulut, ada rasa bangga karena bisa memperkuat tim terbaik di Sulut saat ini,” ujar Jerell, merendah.

Tak mau jemawa, Jerell mengakui sosok Jordan Susanto yang merupakan kakak kandungnya menjadi panutan sehingga dia memilih bola voli sebagai olahraga favoritnya. "Biar kita punya kakak Odan (Jordan Susanto), tapi kita ingin jadi diri sendiri dengan lebih tekun berlatih agar kita bisa lebih dari kakak Odan," kunci Jerell.(yaziin solichin)


Komentar


Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting