CM: Kalau Jadi Wakil, Tugas Pertama Awasi Bupati


Airmadidi, MS

Figur Carry Mumbunan (CM) menjadi salah satu sosok yang siap maju dalam kontestasi Pilkada Minut 2020 mendatang. Putra asli Airmadidi ini, yang dikenal memiliki jaringan luas di BUMN dan siap menjadi pelayan publik jika masyarakat Minut memberikan kepercayaan untuk memimpin daerah ini. Ada konsep menarik disampaikan Mumbunan saat diwawancarai sejumlah awak media, pasca mengikuti sosialisasi KPU Minut terhadap jalur independen, akhir pekan lalu.

“Jika saya menjadi wakil bupati, tugas pertama yang saya lakukan mengawasi kinerja bupati. Karena bagi saya pemimpin daerah itu harus mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat bukan kesejahteraan diri sendiri,” ungkap CM.

Hal tersebut menjadi awal untuk membangun Minut, guna meningkatkan taraf hidup masyarakat yang lebih baik. Dirinya sebagai warga asli Airmadidi tahu persis kehidupan masyarakat disini.

Ditanya soal kepastian dirinya maju di Pilkada lewat kendaraan apa? Kepada awak media, Mumbunan mengaku sudah melakukan persiapan lewat jalur perseorangan. Namun begitu, bukan berarti pintu pencalonan lewat kendaraan partai politik (Parpol) dikesampingkan.

“Intinya saya siap maju dalam Pilkada Minut, dan ini juga atas dorongan sejumlah sahabat kecil saya. Kalau pun maju sebagai Bupati dan Wakil Bupati saya siap menjalankan amanat rakyat, sebab sampai di Pulau Terluar Minut saya sudah kunjungi dan ini yang akan menjadi tanggung jawab saya untuk melakukan pemerataan pembangunan di semua wilayah Minahasa Utara,” tandasnya.(risky)


Komentar

Populer Hari ini



Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting