Wabub Pimpin Tim ll Safari Ramadan di Mesjid Al Ikhlas


Boltim,MS

Wakil Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Rusdi Gumalangit memimpin Tim ll Safari Pemkab Boltim melakukan Tarawih Keliling, di mesjid Al Ikhlas Desa Bongkudai, Kecamatan Modayag Boltim, Senin (20/05).

 

Wakil Bupati Boltim Rusdi Gumalangit dalam sambutannya mengatakan, banyak pelajaran berharga yang dapat kita petik dalam bulan Ramadan. "Dengan melalui safari ramadan ini kita dapat memperkuat silahturahmi antara Pemerintah dengan masyarakat Boltim, " kata Rusdi.

 

Pada kesempatan itu, Rusdi juga turut menyampaikan program Pemerintah daerah pada tahun anggaran 2019. "Program pemerintah sudah berjalan sesuai dengan rencana kerja yang telah disusun," ujarnya.

 

Menurutnya, Pemkab Boltim kedepan akan fokus pada pembangunan infrastruktur, pemberdayaan masyarakat desa, termasuk menekan angka kemiskinan. Kata dia, Harapannya di tahun depan semua pembangunan sudah tuntas.

 

"Tugas pemerintah adalah untuk melayani kebutuhan masyarakat. Semoga dalam Bulan suci Ramadan ini kita semua berbenah diri, hingga membawa rahmat bagi kita. Berbenah bukan hanya hari ini saja tetapi untuk selamanya. Mari kita sucikan diri kita, satukan hati kita untuk membangun Boltim yang lebih maju kedepan," jelasnya. (pasra mamonto).


Komentar


Sponsors

Daerah

Sponsors


Mail Hosting